OSIS Semaker Uji Sportifitas Lewat Classmeeting


Bondowoso, smkn1pujer.sch.id

Ujian Akhir Semester Ganjil (UAS) Tahun Pelajaran 2021/2022 telah selesai dilaksanakan di SMK Negeri 1 Pujer (Semaker). Kepenatan selama pelaksanaan ujian butuh penyegaran baik jiwa dan raga untuk para siswa maupun guru. Oleh karena itu, OSIS Semaker sejak Senin (13/12) hingga Kamis (16/12) mengadakan Class Meeting dengan membuat lomba-lomba yang diikuti seluruh siswa serta dimeriahkan oleh bapak dan ibu guru.

Hari pertama dimulai dengan penyisihan pertandingan bola volly yang pesertanya merupakan tim perwakilan dari kelas X dan kelas XII. Sedangkan hari kedua diadakan semifinal dan final yang akhirnya dimenangkan oleh punggawa-punggawa dari XII TKRO. Hari ketiga, lomba estafet air digelar dengan tetap melibatkan perwakilan tim dari masing-masing kelas yang berisi 7 (tujuh) orang, dan ikut dimeriahkan oleh dewan guru yang sudah siap basah-basahan dari pagi. Riuh sorak penonton semakin menyemarakkan lomba estafet air mendukung tim unggulannya. Apalagi semangat dewan guru yang tak mau kalah dengan siswanya berusaha memenangkan lomba meski baju yang dipakai harus basah karena tumpahan air. Namun juaranya justru kelas X TBSM 1 yang sedikit sekali airnya terbuang. Di hari terakhir, lomba estafet karet diselenggarakan dengan persaingan ketat dari antar kelas yang berusaha untuk jadi juara. Setelah berjibaku, akhirnya kelas X TBSM 1 menyabet juara pertama di lomba ini.

Menang maupun kalah, para siswa tetap semangat mengikuti seluruh lomba yang diadakan OSIS sampai hari terakhir. Karena tujuan dari kegiatan ini bukan mencari pemenang, melainkan sebagai penyegaran setelah penat mengerjakan soal-soal UAS serta menggalang rasa persatuan dan sportifitas antar kelas dan siswa. Semoga ke depan lomba yang diadakan semakin bervariasi dan dapat meningkatkan kebersamaan dari seluruh warga Semaker.


Anda mungkin menyukai postingan ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih