“SANLAT” Edisi 2, Tetap Istiqomah Bina Imtaq dan SQ


Bondowoso, smkn1pujer.sch.id

            Pesantren Kilat (SANLAT) bulan Januari kini memasuki Edisi 2 (Edisi 1 dilaksanakan pada 13-14 Januarai 2023). Pelaksanaan SANLAT ini tetap bertujuan untuk (1) Lebih taat kepada Allah Rosulullah S.A.W, orang tua dan guru, (2) Yakin tentang pentingnya sholat, kemudian terbiasa sholat berjamaah lima waktu. (3) Mengenal dan mengamalkan sunnah-sunnah harian: adab makan, adab tidur, adab mandi, adab istinjak, adab mencari ilmu, adab perjalanan dan lain-lain. (4) Membaca Al-Quran dengan lebih baik dan menghafal surat-surat pendek. (5) Mendengar dan menyempaikan Hadist-hadist Roasulullah S.A.W tentang pentingnya sholat, pentingnya membaca Al-Quran dan pentingnya dzikir serta pentingnya amar makruf nahi anil mungkar. (6) Mempu berfikir posistif, mandiri dan lebih menghargai waktu. (7) Belajar lebih tekun dan tahu adab menuntut ilmu. dan (8) Taat kepada orang tua, Ulama dan Guru.

            SANLAT kali ini dilaksanakan pada tanggal 20 – 21 Januari 2023 Pukul 15.00 – 15.00 hari berikutnya. SANLAT ini berlokasi di Pondok Pesantren An – Nur yang beralamat di Desa Mengok Kecamatan Pujer Kabupaten Bondowoso.

Sasaran SANLAT kali ini adalah kelas X TO 1, XII TBSM 1 dan XII TBSM 2. Peserta pada SANLAT kali ini berjumlah 60 orang. Materi yang dikupas dalam kegiatan SANLAT ini meliputi: Keimanan, Ibadah, Ahlak, Al-Qur’an, Adab Sunnah sehari-hari, Doa-doa masnunah, Adab Peserta Didik kepada orang tua, Adab Peserta Didik kepada Guru, Adab menuntut ilmu dan strategi belajar efektif.

Peserta Didik sangat antusias mengikuti kegiatan SANLAT ini, mereka benar-benar ingin meningkatkan derajat keimanan dan SQ guna menghadami masa depan. Sukses selalu Peserta Didik SMKN 1 Pujer, sampai jumpa dikegiatan SANLAT bulan berikutnya. SMK Bisa SEMAKER Pasti Bisa, SMK Hebat SEMAKER Lebih Hebat.

Ayo sekolah di SMKN 1 Pujer, mewujudkan generasi yang SAKTI MANDRAGUNA (Santun, Akhlak Mulia, Kreatif, Terpercaya, Inovatif, Mandiri, Wirausaha dan Berdayaguna) dengan tiga Konsentrasi Keahlian Unggulan yaitu Teknik Kendaraan Ringan, Teknik Sepeda Motor dan Bisnis Digital.


Anda mungkin menyukai postingan ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih